Untuk menyewa sebuah apartemen yang ada di Jakarta, tentu tidak semudah seperti membalikkan telapak tangan dan juga tidak sembarangan seperti halnya pepatah mengatakan yaitu membeli kucing dalam karung. Tentu harus diperhatikan adanya pertimbangan yang matang untuk menyewa sebuah apartemen idaman. Apa saja sih tips atau hal – hal yang perlu di perhatikan untuk mendapatkan sewa apartemen idaman sesuai harga dan lokasi yang kita inginkan?
Yang pertama ialah mensurvei sebuah apartemen yang bisa disewa dengan harga pas di kantong. Apabila anda lebih memiliki aktivitas harian yang tidak berada di pusat kota, maka disarankan untuk mencari apartemen di pinggiran kota. Mengapa? Karena di situ harganya lebih miring dibandingkan apartemen yang ada di tengah-tengah kota. Mengapa bisa murah? Karena orang akan jarang memilih apartemen yang berlokasi di pinggir kota karena dinilai kurang strategis. Sebab itulah apartemen di pinggiran kota masih memiliki sedikit peminat.
Berikutnya ialah melihat dari lokasi Apartemen yang anda inginkan berada. Apabila tempat kerja anda tidak jauh dari apartemen tersebut maka bersyukurlah. Namun, apabila terjadi sebaliknya maka carilah sebuah solusi seperti transportasi yang bisa menjangkau tempat anda bekerja secara mudah dan tentunya tidak mengeluarkan terlalu banyak biaya. Hal itu bisa menjadi sebuah tolak ukur yang pas untuk jadikan bahan pertimbangan. Karena jika dibandingkan dengan memiliki akses cepat dan mudah, namun harga sewanya yang sangat tinggi.
Kemudian bertanyalah kepada si pemilik apartemen tentang apartemen yang akan anda tinggali tersebut. Apakah sudah pernah menyewakannya kepada orang lain atau belum. Karena biasanya ada orang yang menyewa apartemen kemudian memiliki tangan yang usil seperti barang-barang atau fasilitas yang ada di apartemen tersebut rusak. Jikalau memang pernah ada yang menempatinya, maka cek lebih detail lagi akan fasilitas – fasilitas yang ada di apartemen itu. Pastikan sehingga anda tidak akan dirugikan ketika anda sudah memilih apartemen tersebut dengan cara ini anda akan bisa menepati apartemen cara nyaman dan aman di Jakarta.