Denah Rumah Minimalis
Umum

Denah Rumah Minimalis

Rumah merupakan hunian yang harus membuat semua penghuninya merasa nyaman. Mulai dari desainnya hingga semua isi di rumah tersebut harus sesuai dengan selera pemiliknya. Bagi anda yang akan membangun rumah dalam waktu dekat, pastinya anda sedang mencari berbagai desain dan denah rumah minimalis untuk rumah anda.

Dalam membuat denah rumah, langkah ini sebenarnya tidakah sulit. Anda bisa menuangkan berbagai ide, bentuk rumah dan tata letak berbagai ruangan rumah ke dalam suatu rancangan gambar. Namun dalam membuat denah ini membutuhkan ketelitian, karena anda harus mengatur letak dari ruangan dalam desain rumah anda. untuk membantu anda, berikut ini kami hadirkan beberapa pertimbangan dalam membuat denah rumah.

Pertama, siapkan peralatan kerja yang diperlukan. Dalam membuat denah tentu anda membutuhkan beberapa peralatan kerja yang sangat penting untuk detail gambar anda. berbagai peralatan tersebut diantaranya pensil, kertas, komputer beserta desain arsitektur agar denah anda semakin mudah dibuat dan dibaca.

Kedua, tentukan berbagai kebutuhan dalam ruangan. Dalam rancangan denah rumah minimalis yang anda buat, tentukan pula kebutuhan yang akan ada pada setiap ruangan di rumah anda yang dituangkan dalam rancangan denah rumah. Sesuaikan kebutuhan anda dengan kondisi luas tanah. Jika luas tanah yang anda miliki tidak cukup luas untuk kebutuhan ruang, pilihan lainnya adalah membuat rumah tingkat agar semua ruangan dapat terealisasi.

Ketiga, tentukan hubungan konsep antar ruangan. Dalam hal ini, tentukan letak ruangan sesuai dengan konsep yang anda buat. Seperti ruang tamu biasanya diletakkan di bagian depan rumah anda, dan ruang kelurga lebih baik ditempatkan dekat dengan ruang dapur dan berada di tengan ruangan lainnya. Selanjutnya, tentukan pula tata letak untuk semua ruangan untuk kenyamanan anda dan semua anggota keluarga.

Keempat, perhitungkan sirkulasi udara dan pencahayaan. Dalam denah ruangan yang anda buat, pikirkan pula sirkulasi udara dan pencahayaan. Hal ini biasanya dilupakan pada saat menyusun rencana. Sirkulasi dan pencahayaan yang baik akan membentuk rumah yang sehat.
Kelima,  tentukan letak tempat ibadah sesuai kepercayaan anda. bagi seorang muslim, anda bisa menentukan letak musola yang mengarah ke kiblat untuk mempermudah anda saat waktunya melaksanakan ibadah.