Rasakan Kenikmatan Bermalam di Preference Hotel
Wisata

Rasakan Kenikmatan Bermalam di Preference Hotel

Bali merupakan pulau kecil yang menyimpan jutaan daya tarik sehingga menggugah rasa penasaran ada apa di Bali sebenarnya. Siapapun pasti ingin berkunjung ke pulau dewata tersebut, untuk mereka yang pernah ke Bali pun kebanyakan ingin kembali ke sana lagi. Sebenarnya apa magnet dari Pulau Cinta ini yang membuat para wisatawan domestik atau turis asing berbondong-bondong ingin berekreasi ke sana. Selain wisata alamnya yang luar biasa indah seperti pantai mengagumkan dan fasilitas hiburan dengan pelayanan memuaskan, berbagai Event Bali yang diselenggarakan menjadi pengalaman menarik bagi para turis. Acara-acara tersebut biasanya diadakan rutin setiap tahunnya atau bahkan tiap bulan.

Begitu banyak acara-acara yang diselenggarakan di Bali. Acara-acara tersebut umumnya diadakan untuk mempromosikan seni, budaya dan tradisi yang merupakan bagian dari kehidupan masyarakat Bali. Fungsi lainnya juga sebagai media untuk menjaga dan melestarikan budaya Bali. Bentuk dari acara-acara regular di Bali seperti pertunjukkan, eksibisi, olahraga, perayaan festival dan lain-lain. Tak selalu tentang Bali, banyak konser dari musisi dari luar juga diadakan di bali. Atau mungkin festival musik yang lebih banyak menyedot perhatian kaum muda.

Contohnya acara Dreamfields festival yang diadakan pada musim panas tahun lalu tepatnya hari sabtu tanggal 15 agustus 2014. Acara yang diprakarsai oleh Matrixx Events tersebut mendapat respon baik oleh para pengunjung. Hal tersebut ditandai dengan tiketnya yang sold out. Konsep acaranya sendiri begitu unik dengan menggabungkan kebudayaan Bali bercampur dengan musik electronic dance yang modern. Panggung serta dekorasi yang spektakuler makin menjadikan acara tersebut dipadati banyak penonton. Sekitar 25. 000 orang tumpah ruah di taman budaya GWK.

Acara yang sebelumnya telah sukses dijalankan di Belanda dan Eropa itu menghadirkan artis-artis internasional sebagai penampilan pamungkas. Tahun ini Dreamfields festival  diadakan di Skygarden selama 12 jam nonstop, dimulai dari jam 12 siang hingga jam 5 sore WITA pada hari minggu tanggal 16 Agustus 2015. Seperti yang kita tahu Agustus merupakan musim panas dan berdekatan dengan hari libur yaitu kemerdekaan bagi Republik Indonesia. Event ini rutin diadakan setiap setahun sekali di Bali.

Untuk event lainnya yang lebih menonjolkan tradisi Bali adalah Denpasar Festival. Siapapun tahu Denpasar merupakan ibukota Bali. Denpasar Festival berlangsung tiap tahunnya diadakan oleh Pemerintah Kota Denpasar. Acara ini biasa berlangsung pada bulan Desember lebih dari satu hari di Patung Catur Muka yang menjadi simbol dari Kota Denpasar. Denpasar Festival adalah suatu langkah yang tepat dari pemerintah untuk menjadikan

Denpasar sebagai kota yang kaya akan adat dan budaya. Banyak rangkaian acara yang dijalankan seperti festival makanan, pameran hasil-hasil asli budaya Bali dan berbagai pertunjukkan lainnya. Dulu acara ini dinamakan Gajah Mada Festival. Acara ini begitu didukung oleh masyarakat Bali dan merupakan hiburan bagi para turis karena segala macam pertunjukkan yang ditampilkan begitu kreatif dan menarik. Selain itu kerja sama yang ditampilkan para pengisi acara mengingatkan setiap penonton akan budaya gotong royong. Terakhir Denpasar Festival menjadi ajang untuk mengenalkan potensi yang dimiliki oleh Denpasar.

Terakhir tentang wisata alam Bali yang mempesona siapapun. Pariwisata merupakan tonggak ekonomi dari Bali. Bali dapat maju seperti sekarang ini karena pemerintahnya yang pandai dalam mengolah tempat-tempat berpotensi disana menjadi kawasan rekreasi hingga mendunia seperti sekarang ini. Sebut saja Bedugul yakni danau yang memiliki 2 pura ditengahnya dengan menyuguhkan pemandangan yang mempesona.

Kemudian ada tanah Lot merupakan sebuah pura yang berada diatas sebuah karang besar. Ketika air laut sedang pasang, pura tersebut terlihat dikelilingi oleh air laut. Tanah Lot merupakan salah satu objek wisata Bali yang patut dikunjungi karena pemandangan sunsetnya yang memukau.

Hotel ini merupakan hotel butik di Indonesia atau dalam bahasa Inggrisnya adalah Boutique Hotel Indonesia dan tentu bakal menjadi hotel persinggahan para wisatawannya.

Lalu ada Tanjung Benoa yang dikunjungi turis untuk mencoba olahraga air seperti banana boat, jet ski, parasailing, snorkeling atau scuba diving. Selanjutnya ada Pantai Kuta yang gaungnya sudah sampai mancanegara. Pantai ini merupakan salah satu pantai terbaik di Bali hingga para investor mengambil keuntungan dengan mendirikan hotel, restaurant ataupun shopping mall. Bukan rahasia lagi bahwa pemandangan Pantai Kuta begitu memanjakan mata dengan air lautnya yang pas untuk bermain selancar.

Uluwatu adalah pilihan berikutnya. Uluwatu merupakan sebuah tebing atau jurang yang tidak terlalu ramai seperti Pantai Kuta. Sangat disarankan bagi para turis yang ingin mencari ketenangan sekaligus menikmati keindahan alam untuk memilih Uluwatu sebagai destinasi liburan.

Bagi penikmat seni terdapat Ubud yang merupakan desa seni yang bertaraf internasional dengan lokasinya yang berada di antara daerah persawahan dan kawasan hutan diapit oleh tebing-tebing dan sungai. Selain panoramanya yang indah, Ubud pun kental akan seni dan budayanya.

Itulah ragam macam daya tarik yang ditawarkan oleh Pulau Dewata. Semoga penjelasan tersebut dapat menjawab rasa penasaran tentang pertanyaan ada apa di Bali.