ALAT SABLON MEDAN TERLENGKAP
Bisnis

Alat Sablon Medan Terlengkap yang Wajib Diketahui

Berencana untuk membuka usaha sablon? Yuk, kenali terlebih dahulu apa saja alat yang harus Anda siapkan terlebih dahulu. Di sini kami akan jelaskan apa saja alat sablon medan terlengkap yang harus Anda miliki terlebih dahulu sebelum memulai bisnis sablon. Berikut alat-alatnya:

1.      Tinta Sablon

Tinta merupakan elemen penting dalam proses penyablonan. Tanpa tinta, maka sablon tidak dapat diproses. Selain itu, ada cukup banyak jenis tinta yang biasa digunakan untuk sablon.

Beberapa jenis yang sering digunakan seperti jenis tinta sablon rubber, transparan, super white, extender, dan jenis lainnya.

ALAT SABLON MEDAN TERLENGKAP
ALAT SABLON MEDAN TERLENGKAP

2.      Screen Sablon

Proses penyablonan juga tidak terlepas dari sebuah alat yang bernama screen, atau screen sablon. Sama seperti tinta, screen merupakan alat penting dan vital dalam proses sablon karena digunakan sebagai media untuk proses pencetakan.

Ada beberapa jenis pilihan ukuran screen yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan. Ukurannya mulai dari 30×40 cm, bahkan ada juga yang berukuran kecil seperti 20×30.

3.      Obat Afdruk

Afdruk merupakan jenis obat yang biasa digunakan dalam proses percetakan. Obat ini berbentuk cairan yang dapat membuat film. Cara menggunakannya yaitu dengan mengoleskannya pada screen yang sudah dicampurkan dengan sensitizer.

Obat afdruk akan membuat hasil sablonan menjadi semakin optimal dan memudahkan prosesnya.

4.      Rakel

Rakel adalah alat yang digunakan untuk mendorong tinta kemudian menekannya dari screen pada media yang akan disablon. Rakel umumnya terbuat dari kayu dan dilapisi oleh bahan lembut.

Rakel sendiri merupakan alat yang penting pada proses sablon manual. Bagi Anda yang ingin membuka bisnis sablon manual, rakel wajib Anda miliki.

5.      Hair Dryer dan Alat Semprot

Hair Dryer adalah alat yang berfungsi untuk mempercepat proses pengeringan tinta pada media yang disablon. Sementara alat semprot digunakan untuk menyemprot screen saat proses penyablonan akan dimulai. Kedua alat ini juga sangat penting pada proses tersebut.

Demikian beberapa alat sablon medan terlengkap. Bagi Anda yang ingin membelinya, kini Anda bisa langsung mengunjungi website official Era Grafika yang menyediakan produk alat sablon terlengkap. Semoga informasi di atas dapat membantu Anda yang saat ini berencana untuk membuka usaha tersebut.