dkijakarta.co – Pemilihan Kepala Desa Caringin akan segera berlangsung Oleh karena itu, Deni Karsono, calon kepala desa Caringin mempublikasikan visi dan misi yang diusungnya. Deni Karsono memaparkan bahwa visi yang dibawanya adalah untuk mewujudkan Desa Caringin yang berakhlak mulia, aman, sehat, cerdas, berdaya saing, dan berkeadilan.
Dengan visi tersebut Deni Karsono merumuskan beberapa misi untuk mewujudkannya, antara lain:
- Mewujudkan keamanan dan ketertiban di lingkungan Desa Caringin.
- Meningkatkan kesehatan, kebersihan Desa serta mengusahakan jaminan kesehatan masyarakat melalui program pemerintah
- Mewujudkan dan meningkatkan serta meneruskan tata kelola pemerintahan Desa yang baik.
- Meningkatkan Pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Desa.
- Meningkatkan Kesejahteraan masyarakat Desa dengan mewujudkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan program lain untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat Desa, serta meningkatkan produksi rumah tangga kecil.
- Meningkatkan Sarana Prasarana dari segi fisik, ekonomi, Pendidikan, Kesehatan dan kebudayaan di Desa.
- Meningkatkan Kehidupan yang harmonis, toleran, saling menghormati dalam kehidupan berbudaya dan beragama di Desa Caringin.
- Mengedepankan Kejujuran, keadilan, transparansi dalam kehidupan sehari baik dalam pemerintah maupun masyarakat Desa.
Selain visi dan misi tersebut, beberapa program kerja yang bagus juga disusun untuk menjalankan pemerintahan nantinya. Deni Karsono, dikenal sebagai seseorang yang mudah bergaul di semua kalangan, baik di kalangan pemuda, orang yang lebih tua, ibu-ibu rumah tangga, ataupun kalangan anak-anak. Sebagai calon kepala desa Caringin, hendaknya harus mampu untuk menampung aspirasi dan kebutuhan masyarakat dari semua kalangan.
Secara umum, Deni Karsono ingin membuat pemerintahan di bawah pimpinannya dapat menjadi pemerintah yang solid, akuntabel, profesional, amanah serta ramah dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Selain itu, Calon Kepala Desa Caringin tidak hanya berfokus pada pembangunan secara fisik saja. Namun juga pembangunan secara mental dan akhlak, terutama untuk kamu muda. Diharapkan nantinya para generasi muda inilah yang akan mendukung dan berperan dalam upaya memajukan Desa Caringin.
Melalui program kerja yang disusunnya, Deni Karsono juga menaruh perhatian lebih untuk para petani dan juga peternak. Karena sebagian besar penduduk Desa Caringin bermata pencaharian petani dan peternak. Beberapa program kerja terkait dengan bidang tersebut, diantaranya adalah:
- Penyuluhan Kepada Para Petani/Peternak
- Pengaturan air untuk Pertanian
- Membentuk/mengoptimalkan Kelompok Tani
Tak hanya itu, untuk mewujudkan Desa Caringin yang berdaya guna, Deni Karsono juga ingin memajukan industri kecil dan kerajinan yang berpotensi untuk meningkatkan perekonomian desanya. Dengan program kerja yang bagus, yaitu membentuk koperasi pengrajin yang dikelola secara profesional serta mengupayakan bantuan dana dari Departemen terkait. Diharapkan Desa Caringin bisa bertransformasi menjadi desa dengan kemandirian ekonomi dan meningkatkan produktivitas ekonomi masyarakat disana.
Tentunya pelaksanaan pilkades di tengah Pandemi Covid-19 akan terasa berbeda serta memberikan warna baru dalam dunia politik, khususnya di tingkat desa. Hal ini pastinya memunculkan banyak strategi berbeda bagi calon bersama timses untuk mendapatkan suara sebanyak-banyaknya. Dengan visi dan misi serta program kerja yang disusunnya, Deni Karsono berkeinginan untuk dapat mengabdi dan memajukan Desa Caringin menjadi lebih baik kedepannya. Deni Karsono berharap hal tersebut dapat terwujud melalui dukungan yang diberikan oleh masyarakat Desa Caringin dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Caringin kali ini.