
Spa Bali Seminyak – Bagi anda yang saat ini tengah berencana berlibur di Pulau Bali, anda bisa memilih Seminyak Bali. Letaknya sangat strategis, hanya perlu 15 menit jika anda berkendara dari Kuta, Seminyak merupakan tujuan wisata yang sangat populer dan pusatnya berbagai jenis hotel, villa, restoran dan spa mewah bertaraf internasional.
Di Seminyak, anda juga bisa menemukan pusat perbelanjaan kelas atas dan butik-butik terbaik. Jika melihat suasananya, seminyak dianggap sebagai tempat paling romantis bagi pasangan yang tengah memadu kasih karena suasana seminyak relatif lebih sepi jika dibandingkan dengan Kuta, sebagian besar wisatawan lebih banyak menghabiskan waktu dengan berjemur di pantai, menikmati fasilitas spa Bali Seminyak dan bersantai.Bagi anda yang berkunjung ke Seminyak, ada beberapa tempat wisata indah yang bisa anda kunjungi, seperti berikut ini.
1. Pantai Seminyak dan Pantai Petitenget
Seminyak merupakan tempat yang tepat untuk menikmati keindahan panoraman matahari terbenam dari sunset beach-nya. Istilah ini digunakan untuk menunjukan pantai sebagai tempat melihat keindahan matahari terbenam dari sepanjang Pantai Seminyak dan Pantai Petitenget. Kedua pantai tersebut sebenarnya merupakan satu kesatuan dengan Pantai Legian dan Pantai Kuta, namun anda akan merasakan sensasi yang berbeda, yakni suasananya yang lebih tenang karena belum terlalu dikunjungi banyak wisatawan.
2. Spa
Seminyak Bali identik dengan relaksasi karena tempat ini menjadi pusat dari spa bertaraf internasional yang ada di Pulau Dewata Bali. Ada banyak pusat spa yang bisa anda pilih mulai dari kedai-kedai spa eksklusif hingga resort spa mewah. Hampir setiap hotel dan villa juga menyediakan fasilitas spa. Bagi anda yang ingin menikmati kenyamanan spa in Bali Seminyak, anda bisa booking secara online melalui spaonGo.com.
3. Pura petitenget
Pura petitenget merupakan wisata religius yang bisa anda kunjungi untuk melihat upacara-upacara keagamaan yang berlangsung di pinggir pantai petitenget. Pura ini menyimpan sejarah tentang keangkeran daerah seminyak sebelum adanya Pura Petitenget yang dibangun pada abad ke-15 dan masih terawat dengan baik sampai saat ini.
Itulah 3 tempat wisata di Seminyak Bali yang wajib dikunjungi saat anda berlibur ke Seminyak, semoga bermanfaat.